Rabu, 06 Juli 2011

Pohon Kupu-Kupu (Butterfly tree)

 Salah satu hal yang unik yang ditemukan di Pantai Jaumrsba medi khususnya pantai Warmamedi adalah Pohon kupu-kupu, jenis pohon yang satu ini umumnya ditemukan di pesisir pantai Papua barat.  hal yang unik dari pohon ini adalah banyak kupu-kupu yang hinggap di pohon ini ( lihat Gambar).



Belum diketahui pasti kenapa pohon ini disukai kupu-kupu. Tapi kemungkinan karena getahnya atau aromanya yang menjadi makanan dari kupu-kupu .  Jika kita mematah salah satu cabang atau ranting, saat ranting tersebut kering dan layu justru banyak jenis kupu-kupu ini yang datang.  dari hasil pengamatan berdasarkan buku identifikasi panduan lapangan  karangan Kelompok Entomologi Papua (KEP) 2010 Jenis kupu -kupu ini termasuk Genus Euploe Fabricius, Genus ini  katanya tidak bisa dimakan oleh burung karena beracun pantas saja populasinya tetap banyak, yang hinggap pun hanya satu  warna  yaitu hitam namun banyak coraknya.  jika ada yang mau lihat datang saja ke Jamursba medi sekalian lihat Leatherback.

By Hadi F.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Sah! Gubernur Papua Barat Keluarkan PERGUB UPTD TP Jeen Womom

Penantian yang ditunggu Pemerintah Kabupaten Tambrauw terjawab sudah, setelah ditetapkan Menteri  menjadi Taman Pesisir Jeen Womom pada Des...